Kembangkan Bakat dan Imajinasi Berkreasi, SDN Kedungturi Sidoarjo Adakan Lomba Mewarnai

Sidoarjo, Obor Rakyat – Dalam rangka menumbuhkan kreativitas siswa, tim kreatif Sekolah Dasar Negeri (SDN) Kedungturi, Kecamatan Taman, Kabupaten Sidoarjo mengadakan lomba mewarnai bagi siswa jenjang pendidikan Taman Kanak-kanak (TK) dan SD), Rabu (22/5/2024).
Kepsek bersama ketua Komite SDN Kedungturi saat memberikan penghargaan.

Sidoarjo, Obor Rakyat – Dalam rangka menumbuhkan kreativitas siswa, tim kreatif Sekolah Dasar Negeri (SDN) Kedungturi, Kecamatan Taman, Kabupaten Sidoarjo mengadakan lomba mewarnai bagi siswa jenjang pendidikan Taman Kanak-kanak (TK) dan SD), Rabu (22/5/2024).

Kegiatan ini merupakan gabungan dari guru dan komite dari SDN Kedungturi dengan tujuan untuk mengembangkan kreativitas dan minat serta bakat dalam diri siswa.

Di sela-sela kesibukannya, Elly Hartanti selaku koordinator acara tersebut sekaligus mewakili Kepala Sekolah (Kepsek) SDN Kedungturi, mengungkapkan, bahwa siswa TK dan SD mayoritas menyukai kegiatan mewarnai.

“Menggambar dan mewarnai adalah hal yang disukai oleh anak-anak TK dan SD. Melalui kegiatan ini mereka bisa menuangkan beragam imajinasi, sehingga gambar yang dihasilkan menunjukkan tingkat kreativitas dalam diri siswa,” jelas Elly kepada Obor Rakyat.

baca juga: Pisah Sambut Kepsek SDN Kedungturi, Diwarnai Rasa Haru Namun Terbit Lembaran Baru

Untuk diketahui, saat perlombaan berlangsung, tim kreatif SDN Kedungturi juga didampingi oleh Koestiarsono selaku ketua komite SDN Kedungturi yang turut serta menyaksikan dan sebagai juri Lomba Mewarnai.

Sebanyak 100 lebih peserta hadir untuk mengikuti kegiatan produktifitas tersebut yang berlangsung pada pukul 07.00 Wib hingga selesai.

Dalam melakukan penilaian lomba mewarnai, Koestiarsono dan tim selaku juri memiliki kriteria tersendiri dalam menentukan hasil karya terbaik seperti komposisi mewarna, kerapian, gradasi warna dan kreativitas serta full colour.

Ketua Komite SDN Kedungturi, Koestiarsono saat memberikan piala ke pemenang lomba.

Koestiarsono, menjelaskan bahwa kegiatan lomba mewarnai di SDN Kedungturi ini berharap agar orang tua sebaiknya membiasakan anaknya mewarnai sejak dini.

“Mewarnai sejak dini membuat anak mulai kreatif dan mengembangkan kemampuan anak, tak hanya lomba ini digelar di lingkungan SDN Kedungturi, karena lomba ini juga bagian dari pengenalan lingkungan sekolah,” katanya sambil mengimbuhkan, pengenalan beberapa prestasi sekolah yang telah diraih oleh siswa siswi terbaik dari SDN Kedungturi baik itu prestasi dari Akademi maupun non akademi serta dari ekstra kurikuler yang meliputi ekstra paskibraka, Pramuka, Pocil, karate, tari, banjari.

Sementara ditempat terpisah, salah satu wali murid turut mendukung giat itu.

Menurutnya, lomba mewarnai di SDN Kedungturi ini bentuk komite serta guru dalam salurkan kreasi anak didiknya.

“Sangat mendukung karena hal positif, bentuk dan cara mengembangkan bakat dan kreativitas yang dimiliki oleh setiap anak,” tutur ibu Anisa wali murid TK Dharma wanita desa Kedungturi itu. (bry/nul)

Baca juga: Polresta Sidoarjo Amankan Pasutri Diduga Pengedar Narkoba

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *