Dr. Fathur Rozi Resmi Ditunjuk Jadi Sekda Bondowoso, Surat Penunjukan Tersebar di Grup WhatsApp

Bondowoso, Obor Rakyat – Setelah melalui proses yang cukup panjang, jabatan Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bondowoso akhirnya resmi terisi. Dr. Fathur Rozi ditunjuk sebagai Sekda definitif berdasarkan surat penunjukan yang ditandatangani langsung oleh Bupati Bondowoso, Drs. KH. Abdul Hamid Wahid.
surat penunjukan Sekda definitif yang beredar di gruo WhatsApp.

Bondowoso, Obor Rakyat – Setelah melalui proses yang cukup panjang, jabatan Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bondowoso akhirnya resmi terisi. Dr. Fathur Rozi ditunjuk sebagai Sekda definitif berdasarkan surat penunjukan yang ditandatangani langsung oleh Bupati Bondowoso, Drs. KH. Abdul Hamid Wahid.

Surat penunjukan tersebut belakangan beredar luas di sejumlah grup WhatsApp. Dalam isi surat tersebut, penunjukan Fathur Rozi sebagai Sekda didasarkan pada sejumlah surat resmi dari lembaga terkait, termasuk:

  • Surat Kepala Badan Kepegawaian Negara (BKN) Nomor: 05945/R-AK.02.03/SD/K/2025 tanggal 10 Juni 2025, perihal Rekomendasi Hasil Seleksi Terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama di Kabupaten Bondowoso.
  • Surat Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Nomor: 100.2.2.6/3621/SJ tanggal 4 Juli 2025, tentang Persetujuan Pengangkatan dan Pelantikan Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama Sekretaris Daerah Kabupaten Bondowoso.
  • Surat Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Jawa Timur Nomor: 800/4352/204.4/2025 tanggal 7 Juli 2025, terkait persetujuan pengangkatan dan pelantikan pejabat Sekda Bondowoso.

Fathur Rozi sebelumnya menjabat sebagai Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Probolinggo. Ia juga diketahui sempat menjabat sebagai Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah Bondowoso sebelum akhirnya diangkat secara definitif.

Baca Juga :  Anggaran Jalan Rp65 M Dicoret Pemerintah Pusat, Ketua DPRD Bondowoso: Ini Tantangan, Tapi Pintu Solusi Sudah Terbuka

Penunjukan Fathur Rozi ini diharapkan mampu memperkuat roda pemerintahan di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bondowoso, khususnya dalam mewujudkan tata kelola pemerintahan yang efektif dan responsif terhadap kebutuhan masyarakat.

Hingga saat ini, pihak Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bondowoso belum secara resmi mengumumkan jadwal pelantikan. Namun, beredarnya surat tersebut menjadi sinyal kuat bahwa pelantikan tinggal menunggu waktu dalam waktu dekat. (*)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *