Pangdam I/BB Mayjen TNI Rio Firdianto Beri Arahan dan Apresiasi kepada Keluarga Besar Kodim 0205/Tanah Karo

Tanah Karo, Obor Rakyat – Pangdam I/Bukit Barisan, Mayjen TNI Rio Firdianto, bersama Ketua Persit KCK Daerah I/BB, Ny. Galuh Rio Firdianto, melakukan kunjungan kerja ke Kodim 0205/Tanah Karo. Kunjungan ini diisi dengan pengarahan langsung kepada prajurit, PNS, dan anggota Persit yang berlangsung di Makodim 0205/TK dan disambut antusias oleh seluruh peserta.
Pangdam I/BB Mayjen TNI Rio Firdianto didampingi Ketua Persit KCK Daerah I/BB, Ny. Galuh Rio Firdianto, saat memberikan sambutan.

Tanah Karo, Obor Rakyat – Pangdam I/Bukit Barisan, Mayjen TNI Rio Firdianto, bersama Ketua Persit KCK Daerah I/BB, Ny. Galuh Rio Firdianto, melakukan kunjungan kerja ke Kodim 0205/Tanah Karo. Kunjungan ini diisi dengan pengarahan langsung kepada prajurit, PNS, dan anggota Persit yang berlangsung di Makodim 0205/TK dan disambut antusias oleh seluruh peserta.

Dalam arahannya, Mayjen TNI Rio Firdianto menekankan pentingnya menjaga nama baik dan kehormatan satuan, terutama dengan menjauhi narkoba serta praktik perjudian yang dapat merusak masa depan prajurit dan institusi TNI secara keseluruhan.

“Hindari segala bentuk pelanggaran. Jagalah kehormatan sebagai prajurit TNI dan sebagai kepala keluarga. Sayangi keluarga, karena mereka adalah kekuatan utama dalam mendukung tugas-tugas kita,” tegas Pangdam.

para prajurit TNI yang hadir.

Kegiatan yang berlangsung hangat dan penuh keakraban ini juga menjadi ajang silaturahmi antara pimpinan dan seluruh anggota Kodim 0205/TK. Sebagai bentuk perhatian terhadap kesejahteraan keluarga prajurit, Pangdam dan Ketua Persit turut memberikan penghargaan kepada anak-anak prajurit yang berprestasi, serta bingkisan ulang tahun bagi mereka yang merayakan pada bulan Oktober.

Momen penuh kepedulian ini menunjukkan komitmen Pangdam I/BB dalam memperkuat solidaritas internal dan mempererat hubungan kekeluargaan di lingkungan Kodam I/Bukit Barisan.

Baca Juga :  Yonif 521/DY Bagikan Buku di Apalapsili, Papua: Wujud Kepedulian TNI terhadap Pendidikan Anak Negeri

Acara tersebut turut dihadiri oleh sejumlah pejabat teras Kodam I/BB, antara lain Irdam I/BB, Danrem 022/PT, Asrendam I/BB, para Asisten Kasdam I/BB, para Kabalakdam I/BB, serta jajaran pengurus Persit KCK Daerah I/BB. (*)

Penulis : Maria
Editor : Redaksi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *