Tim Deninteldam I/BB Temukan Ladang Ganja di Hutan Sibuatan, Kabupaten Karo

Tanah Karo, Obor Rakyat — Tim gabungan dari Detasemen Intelijen Kodam I/Bukit Barisan (Deninteldam I/BB) bersama Unit Intel Kodim 0205/Tanah Karo berhasil menemukan ladang ganja seluas sekitar satu rante di kawasan Hutan Sibuatan, Desa Pancur Batu, Kecamatan Merek, Kabupaten Karo, pada Jumat (24/10/2025) sekitar pukul 10.00 WIB.
Petugas saat menemukan ladang ganja di kawasan Hutan Sibuatan, Desa Pancur Batu, Kecamatan Merek, Kabupaten Karo.

Tanah Karo, Obor Rakyat — Tim gabungan dari Detasemen Intelijen Kodam I/Bukit Barisan (Deninteldam I/BB) bersama Unit Intel Kodim 0205/Tanah Karo berhasil menemukan ladang ganja seluas sekitar satu rante di kawasan Hutan Sibuatan, Desa Pancur Batu, Kecamatan Merek, Kabupaten Karo, pada Jumat (24/10/2025) sekitar pukul 10.00 WIB.

Penemuan tersebut bermula dari laporan warga Desa Pancur Batu yang mencurigai adanya tanaman terlarang di dalam kawasan hutan. Informasi itu kemudian diteruskan kepada Babinsa Koramil 02/TP Kodim 0205/TK, yang segera berkoordinasi dengan Deninteldam I/BB untuk melakukan penyelidikan lapangan.

Dipimpin oleh Letda Kav Siswandi, tim gabungan yang terdiri dari unsur Deninteldam I/BB, Unit Intel Kodim, Staf Intel Kodim 0205/TK, Provost, Babinsa, dan warga setempat bergerak menuju lokasi yang dimaksud. Setelah menempuh perjalanan sejauh dua kilometer dari pemukiman warga, tim tiba di lokasi sekitar pukul 11.45 WIB.

“Setelah memastikan kebenaran laporan dari masyarakat, tim langsung melakukan penyelidikan di lokasi dan menemukan sekitar 400 batang pohon ganja dengan tinggi rata-rata tiga meter. Tanaman tersebut tumbuh subur di area perbukitan terpencil,” ujar Letda Kav Siswandi, selaku pimpinan tim operasi.

Selain melakukan pendataan dan dokumentasi, tim juga berkoordinasi dengan aparat Desa Pancur Batu untuk menelusuri asal-usul ladang ganja tersebut. Kepala Desa Pancur Batu, Sahe Munte (48), membenarkan bahwa wilayah mereka memang beberapa kali menjadi lokasi penemuan ladang ganja sepanjang tahun 2025.

Baca Juga :  Polrestabes Surabaya Tegaskan Profesionalisme: Tidak Akan Menahan Orang yang Tidak Bersalah

“Pada Juli lalu warga menemukan sekitar 200 batang ganja di kawasan hutan Sipambuatan. Kemudian pada Agustus, kembali ditemukan 400 batang di lokasi berbeda. Semua sudah kami laporkan ke Polsek Tigapanah dan dimusnahkan di tempat,” jelas Sahe Munte.

Hingga sore hari, sekitar pukul 15.00 WIB, tim gabungan masih melakukan penyisiran lanjutan untuk memastikan tidak ada ladang ganja lain di sekitar kawasan Hutan Sibuatan.

Rencananya, pemusnahan ladang ganja hasil temuan terbaru akan dilaksanakan pada Sabtu (25/10/2025), dipimpin langsung oleh Dandim 0205/TK, dengan melibatkan unsur Deninteldam I/BB, Polsek Tigapanah, dan Pemerintah Desa Pancur Batu.

Langkah tegas ini menjadi bukti komitmen TNI dalam mendukung upaya pemberantasan narkoba serta menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Kodam I/Bukit Barisan. (*)

Penulis : S Hadi Purba
Editor : Redaksi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *