Bondowoso Dapat Inotek Award Dari Gubernur

Bondowoso, Obor Rakyat - Kabupaten kembali menorehkan prestasi yang membanggakan. Inovasi yang dilahirkan oleh Kecamatan Sukosari melalui aplikasi Kursi Tandu (Akurasi Data Kependudukan) meraih piagam penghargaan dari Anugerah Inovasi Daerah dan Inovasi Teknologi (Inotek Award) Provinsi Jawa Timur tahun 2023.
Pj Bupati Bondowoso, Bambang Soekwanto saat menerima penghargaan dari Gubernur Jatim, Khofifah Indar Parawansa

Inovasi Yang Dilahirkan Oleh Kecamatan Sukosari Melalui Aplikasi Kursi Tandu

Bondowoso, Obor Rakyat – Kabupaten kembali menorehkan prestasi yang membanggakan. Inovasi yang dilahirkan oleh Kecamatan Sukosari melalui aplikasi Kursi Tandu (Akurasi Data Kependudukan) meraih piagam penghargaan dari Anugerah Inovasi Daerah dan Inovasi Teknologi (Inotek Award) Provinsi Jawa Timur tahun 2023.

Penghargaan diterima langsung oleh Pj Bupati Bondowoso, Bambang Soekwanto dari Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa, di Ballroom A Lt. 1 Hotel Novotel Sumator, Surabaya, Senin (9/10/2023).

Dalam kesempatan ini, Pj Bupati Bondowoso tak lupa mengucapkan terima kasih kepada seluruh tim yang telah bekerja keras untuk mewujudkan inovasi ini.

Pihaknya akan berkomitmen sistem kependudukan untuk terus memperbaiki demi kesejahteraan masyarakat Bondowoso.

Baca Juga :  Viral! Seorang Kades Asal Jember, Taburkan Uang di Acara Debat Publik Pertama Calon Bupati dan Wakil Bupati Bondowoso 
Baca juga: 20 Finalis Bersaing Pemilihan Duta Genre Bondowoso 2023

“Penghargaan ini tidak hanya menjadi kebanggaan bagi Bondowoso, tapi juga menjadi inspirasi bagi daerah-daerah lain di Jawa Timur, untuk terus berinovasi dalam rangka meningkatkan akurasi data kependudukan dan pelayanan publik yang lebih baik,” ucapnya.

Lanjut kata Bambang Soekwanti, atas prestasi ini, kami berharap agar lebih semangat bagi ASN lainnya untuk tak henti berkarya dalam melayani masyarakat.

“Saya harap ini jadi motivasi semua ASN. Jangan terlena, tapi terus berupaya,” tandasnya.

Tampak mendampingi Pj Bupati, Sekretaris Daerah Kabupaten (Sekdakab) Bondowoso Haeriyah Yulianti, kepala Badan Perencanaan Pembangunan Penelitian Dan Pengembangan Daerah – (BP4D), Kabupaten Bondowoso, Farida, Kepala Bagian Protokol dan Koordinasi Pimpinan (Kabag Prokopim) Sektretariat Daerah (Setda) Kabupaten Bondowoso, Adi Sunaryadi, dan Camat Sukosari, Probo Nugroho. (tif)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *